Kota Bekasi, brigadenews.co.id –
Petahana, Salim Samsudin saat mendaftar sebagai Calon Ketua LPM Kelurahan Ciketingudik periode 2022-2027, di kantor Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang Kota Bekasi, Senin
Berbeda dengan wilayah lain, pemilihan pucuk pimpinan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) di wilayah Kecamatan Bantargebang kerap menarik perhatian masyarakat, dari proses pendaftaran, berlangsungnya pemilihan hingga diputuskan ketua terpilih.
Kemarin, Senin (30/5) menjadi hari pertama pendaftaran calon ketua LPM Kelurahan Ciketingudik periode 2022-2027. Pendaftaran dimulai 30 Mei hingga 1 Juni esok.
Ketua panitia pemilihan LPM Kelurahan Ciketingudik, Imam Muhammad Mistur Pribadi mengatakan, hari pertama dibukanya pendaftaran, baru satu calon yang mendaftar yakni dari calon incumbent atau ketua periode sebelumnya.
“Ya memang hari pertama pendaftaran ini baru satu calon yang mendaftar. Yakni dari incumbent atau ketua LPM periode sebelumnya. Itu yang baru mendaftarkan diri jadi calon ketua LPM 2022-2027,” kata Imam sapaan akrabnya.
Lanjut dia, sosialisasi maupun pengumuman sudah terpasang di wilayah Ciketingudik, dengan waktu pendaftaran 30 Mei sampai 1 Juni 2022. Setelah masa pendaftaran selesai beragam atribut sosialisasi diakuinya bakal dicopot. “Kita tunggu calon-calon berikutnya. Karena kita harap calon yang terpilih jadi ketua LPM periode berikutnya dapat amanah dan mementingkan warga serta lingkungan,” ungkapnya.
Ditempat yang sama, Lurah Ciketingudik, Nahwan menyampaikan, calon yang mendaftar untuk menjadi ketua LPM harus memenuhi syarat. Minimal didukung oleh tiga RW di lingkungan Ciketingudik.
“Tapi, untuk incumbent ini tadi saat mendaftar didampingi oleh 9 RW yang ada di Kelurahan Ciketingudik. Sudah melampaui syarat. Kita akan tunggu calon baru ada atau tidak,” ucapnya.
Jika tidak ada lagi pendaftar proses pemilihan akan dilakukan secara aklamasi. Ia juga berharap ketua terpilih bisa memberikan inovasi dan kreativitasnya membangun lingkungan dan masyarakat.
“Saya harap inovasi dan kreativitas untuk membangun lingkungan jika terpilih. Tentunya yang bermanfaat dan bisa mensejahterakan masyarakat sekitar,” pintanya.
Dilokasi yang sama Calon Ketua LPM yang juga petahana, Salim Samsudin menyatakan kesiapannya jika kembali terpilih menjadi Ketua LPM Ciketingudik.
Ia menyebut, banyak pekerjaan rumah yang harus dikerjakan terkait pembangunan infrastruktur hingga berbagai program di masyarakat. “Ya kalau terpilih lagi saya akan kembali lanjutkan pekerjaan yang belum selesai. Target pun kita sudah siapkan dalam membangun lingkungan kedepannya,” ujarnya.
Jika kembali terpilih, ia berencana membangun gapura-gapura sebagai identitas Ciketingudik. Termasuk sarana ibadah, menuntaskan pembangunan musala di sejumlah titik di Ciketingudik hingga rampung.
“Salah satunya itu yang akan menjadi target saya jika terpilih lagi menjadi Ketua LPM. Minimal, Ciketingudik yang berada di dua perbatasan Kabupaten Bekasi dan Kabupaten Bogor, menjadi ikon Kota Bekasi sebagai wilayah yang tertata pembangunannya. UMKM juga kita akan kembangkan baik dari yang kreatif maupun menengah kebawah,” ungkapnya. (Red/fzl)