Menu

Mode Gelap

News · 25 Jan 2025 11:16 WIB ·

Bhabinkamtibmas Desa Curug Sangereng Laksanakan Cooling System di Kp. Cicayur


					Bhabinkamtibmas Desa Curug Sangereng Laksanakan Cooling System di Kp. Cicayur Perbesar

Tangsel,Brigadenews.co.id– Pada hari Sabtu, 25 Januari 2025, pukul 09.35 WIB, Bhabinkamtibmas Desa Curug Sangereng, Aipda A. Jakaria, S.H., melaksanakan kegiatan sambang dan cooling system di wilayah Kampung Cicayur RW 02, Desa Curug Sangereng, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Kegiatan ini merupakan upaya preventif untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kelapa Dua, Polres Tangerang Selatan.

Dalam sambangnya, Aipda A. Jakaria mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan. Ia menyampaikan pesan kamtibmas serta mengimbau warga agar selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan, seperti tindak kriminalitas dan aksi-aksi yang mencurigakan.

Kegiatan ini juga bertujuan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat. Dengan sinergi yang baik, diharapkan warga dapat dengan mudah melaporkan kejadian atau permasalahan yang terjadi di lingkungannya kepada Bhabinkamtibmas maupun Polsek Kelapa Dua.

Selama pelaksanaan cooling system, situasi terpantau aman dan terkendali. Warga yang ditemui menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan berkomitmen untuk mendukung terciptanya lingkungan yang lebih aman dan nyaman.

 

 

(Rudi)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kapolres Tangsel Berikan Penghargaan kepada Satfung dan Polsek Jajaran atas Kinerja Terbaik

11 Februari 2025 - 17:43 WIB

Pendaftaran Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri 2025 Dibuka Hingga 6 Maret

11 Februari 2025 - 17:01 WIB

Polres Kobar Gelar Ujian Kenaikan Pangkat Periode Juli 2025

11 Februari 2025 - 16:53 WIB

Tunjukan Komitmen Berantas Narkoba, Satuan Reserse Narkoba Polres Ketapang Amankan Dua Pelaku Di Kecamatan Delta Pawan

11 Februari 2025 - 15:14 WIB

Polres Ketapang Sigap Menangkap Pelaku Pencurian Rumah Warga Di Nanga Tayap

11 Februari 2025 - 15:10 WIB

Amankan Jalur Naga, Polres Ketapang Turunkan Personel Jaga Cap Go Meh 2025

11 Februari 2025 - 15:04 WIB

Trending di News