TANGSEL,Brigadenews.co.id-Sebanyak 301 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Kelurahan Bambu Apus resmi dilantik pada Kamis, 7 November 2024, di halaman Kantor Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan. Pelantikan ini merupakan bagian dari persiapan menghadapi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Walikota dan Wakil Walikota yang akan digelar serentak.
Acara pelantikan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dan pejabat terkait, termasuk Sekretaris Kelurahan Bambu Apus Cecep Suhandi, perwakilan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Dendi, Ketua PPS Ferry, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bambu Apus Bripka Sriyoko, Babinsa Pelda Sriyadi, serta anggota KPPS.Dalam sambutannya, Ketua PPS Ferry menekankan pentingnya menjaga netralitas dan profesionalisme dalam pelaksanaan tugas. “Dengan dilantiknya anggota KPPS Kelurahan Bambu Apus, saya berharap kepada seluruh anggota yang baru saja dilantik untuk menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya. Sebagai pejuang demokrasi, kita harus menjaga netralitas dan sinergitas, tidak boleh memihak salah satu calon. Bekerjalah secara profesional demi mewujudkan pemilu yang cerdas,” tegas Ferry.
Ferry juga mengungkapkan bahwa pelantikan untuk sesi 1 di ikuti 170 untuk anggota secara langsung, sementara untuk 131 lainnya untuk sesi 2 mengikuti secara daring melalui Zoom karena berhalangan hadir di lokasi. Hal ini dilakukan untuk memastikan semua anggota KPPS tetap terlibat dalam persiapan Pilkada Serentak 2024, meski terdapat keterbatasan.
Di tempat yang sama, Sekretaris Kelurahan Bambu Apus, Cecep Suhandi, turut memberikan sambutan yang berisi ucapan selamat kepada anggota KPPS yang telah resmi dilantik. Ia mengingatkan pentingnya tanggung jawab dan komitmen dalam menjalankan tugas yang dipercayakan oleh negara.
“Selamat bekerja untuk seluruh anggota KPPS Kelurahan Bambu Apus. Ini adalah tugas negara yang tidak semua orang mendapatkan kesempatan melakukannya. Manfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin dan jagalah kepercayaan masyarakat,” ujar Cecep.
Dengan dilantiknya anggota KPPS ini, diharapkan persiapan untuk pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Kelurahan Bambu Apus dan sekitarnya berjalan lancar dan sukses, serta menciptakan pemilu yang adil, jujur, dan transparan demi kemajuan demokrasi di Tangerang Selatan.
(Rudi)