Tangerang Selatan,Brigadenews,co.id- Kecelakaan lalu lintas melibatkan angkutan kota (angkot) jurusan Ciputat-Kebayoran Lama terjadi di Jalan H. Juanda, tepatnya di depan Bridgestone atau diler Kawasaki Ciputat. Insiden ini diduga terjadi saat pengemudi angkot mencoba menghindari pengendara sepeda motor yang membawa anak.
Aiptu Sugiyono, petugas kepolisian yang menangani kejadian, menjelaskan bahwa mobil angkot yang dikemudikan Dasrizal, pria berusia 66 tahun, tengah melaju dari arah Kebayoran menuju Ciputat. “Secara tiba-tiba, ada seorang ibu yang membawa anak menyalip di depan kendaraan angkot tersebut. Untuk menghindari tabrakan, pengemudi angkot banting setir hingga naik ke trotoar dan hampir melintas ke jalur berlawanan,” jelas Sugiyono, Selasa (05/11/2024).
Akibat kecelakaan ini, pengemudi angkot mengalami luka dengan gigi depan bagian bawah patah dan bibir pecah. Meski demikian, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Guna mengurai kemacetan yang sempat terjadi, petugas dari Satuan Lalu Lintas dibantu oleh Dinas Perhubungan turun tangan untuk mengatur arus lalu lintas. Saat ini, mobil angkot yang terlibat kecelakaan telah diamankan di Polres Tangerang Selatan.
(Rudi)