Menu

Mode Gelap

News · 13 Agu 2024 04:12 WIB ·

Layani PIN Polio, Posyandu Mekar Indah Berseragam Merah-Putih


					Layani PIN Polio, Posyandu Mekar Indah Berseragam Merah-Putih Perbesar

Tangsel, Brigadenews.co.id –  Guna menarik minat masyarakat untuk mengikuti Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio di Posyandu Mekar Indah dilingkungan RT01/01 Kelurahan Pondok Aren, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan (Tangsel) menarik perhatian warga untuk membawa anaknya diberikan vaksin polio, sekaligus menyambut HUT RI Ke 79 berseragam merah-putih.

Ketua Posyandu Mekar Indah Ninik Samini yang dipanggil Ibu Nurul mengatakan, hal ini merupakan bagian dari arahan Lurah Pondok Aren Romi Amirudin yang meminta Posyandu dibuat lebih meriah agar Warga dan terutama Balita senang hadir ke Posyandu,

Mengenai konsep Posyandu kali ini, Nurul menjelaskan, hal ini merupakan bagian dari arahan Lurah Pondok Aren Romi Amirudin yang meminta Posyandu dibuat lebih meriah agar warga terutama Balita senang hadir ke Posyandu,

“Ada balon-balon dan makanan ringan (fuding), tujuannya agar balita di sini semua datang dan antusias mengikuti PIN Polio sehingga meminimalisir kami untuk melakukan sweeping kerumah rumah,” ujarnya.

Nurul menjelaskan untuk mensukseskan PIN Polio tahap kedua ini, para Kader Posyandu sudah mensosialisasikan melalui RW dan RT dan kunjungan ke rumah-rumah agar Balitanya diantarkan ke Posyandu untuk melaksanakan PIN Polio.

“Alhamdulillah target kami tercapai walaupun ada beberapa yang belum melakukan PIN Polio itu lebih dikarenakan sedang sakit dan sudah melakukan imunisasi di sekolahnya. Apabila yang merasa belum di imunisasi, silahkan datang ke Puskesmas yang terdekat, ” kata Nurul.

Lurah Pondok Aren Romi Amirudin didampingi Ketua TP PKK Kelurahan Pondok Aren Elvi Apriyanti menilai antusias dan kesadaran masyarakat diwilayahnya untuk membawa anaknya mengikuti imunisasi Polio sudah cukup bagus.

“Antusias masyarakat cukup luar biasa hingga realisasinya hampir mencapai 90 persen. Ini berkat semua, mulai kader PKK, Puskesmas dan para RT/RW juga tokoh masyarakat, yang sebelumnya telah mensosialisasikan dan memahami pentingnya PIN Polio,” ujarnya.(*Abah Ade*)

Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kapolres Tangsel Berikan Penghargaan kepada Satfung dan Polsek Jajaran atas Kinerja Terbaik

11 Februari 2025 - 17:43 WIB

Pendaftaran Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri 2025 Dibuka Hingga 6 Maret

11 Februari 2025 - 17:01 WIB

Polres Kobar Gelar Ujian Kenaikan Pangkat Periode Juli 2025

11 Februari 2025 - 16:53 WIB

Tunjukan Komitmen Berantas Narkoba, Satuan Reserse Narkoba Polres Ketapang Amankan Dua Pelaku Di Kecamatan Delta Pawan

11 Februari 2025 - 15:14 WIB

Polres Ketapang Sigap Menangkap Pelaku Pencurian Rumah Warga Di Nanga Tayap

11 Februari 2025 - 15:10 WIB

Amankan Jalur Naga, Polres Ketapang Turunkan Personel Jaga Cap Go Meh 2025

11 Februari 2025 - 15:04 WIB

Trending di News