Menu

Mode Gelap

News · 13 Agu 2024 12:07 WIB ·

Ketua TP-PKK Ny. Megawati Hendra. Optimis PIN Polio Di Pondok Aren Mencapai Target


					Ketua TP-PKK Ny. Megawati Hendra. Optimis PIN Polio Di Pondok Aren Mencapai Target Perbesar

Tangsel, Brigadenews.co.id- Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kecamatan Pondok Aren, Ny.Megawati Hendra optimis para kader PKK di 11 Kelurahan bekerja secara maksimal dalam pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tahap kedua mencapai target.

Hal itu diungkapkan Ny. Megawati, saat meninjau pelaksanaan PIN Polio di Islamic Centre Kampung Pondok, Kelurahan Jurang Mangu Barat,Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Senin (11/08/2024).

Tak hanya melakukan pemantauan, Hanik juga memberikan imunisasi dengan meneteskan vaksin nOPV2 kepada salah satu anak. Melihat antusiasnya masyarakat, tidak lepas dari peran para PKK, sehingga mampu menggerakkan masyarakat datang ke pos imunisasi.

“Insyaallah bisa tercapai, karena melihat antusiasme yang cukup baik, serta masyarakat sudah paham apa manfaat imunisasi. Saya rasa masyarakat juga sudah sadar akan guna imunisasi, walaupun memang ada sebagian kecil masyarakat yang memiliki kepercayaan atau pemahaman yang berbeda.” Kata Mega

Menurut istri Camat Pondok Aren ini, keberadaan kader kesehatan binaan PKK sangat membantu untuk mencapai kesuksesan pelaksanaan PIN Polio ini. Selaku mitra kerja pemerintah, karena itu tugas kami untuk melakukan edukasi dan sosialisasi pada masyarakat dengan difasilitasi dan kerjasama dengan tenaga medis disetiap Puskesmas

“Ini merupakan upaya kita untuk memberikan perlindungan terhadap seluruh anak anak di Indonesia, Kepedulian ibu-ibu dengan datang ke PIN hari ini adalah bentuk investasi kesehatan bagi anak-anaknya,” pungkasnya

Perlu diketahui, kegiatan PIN Polio memang bukan menjadi hal baru di Indonesia, maupun Kota Tangerang Selatan secara khususnya. Namun, hal yang membedakan dari kegiatan PIN Polio kali ini adalah jenis vaksin yang digunakan yakni nOPV2.

Vaksin nOPV2 ini hanya digunakan pada pelaksanaan respon imunisasi dalam rangka penanggulangan Kejadian Luar Biasa (KLB) Polio tipe 2. Sedangkan, vaksin yang biasanya diberikan kepada anak-anak ada jenis vaksin oBPV. (*Abah Ade*).

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polda Metro Jaya Kerahkan 2.126 Personel Gabungan Amankan Pertandingan Persija Vs Persib

15 Februari 2025 - 15:26 WIB

Sinergitas TNI bersama Pers, Dandim 0603/Lebak Letkol Infanteri Herbert Rony Parulian Sinaga Sambut Baik Kunjungan Awak Media

15 Februari 2025 - 13:41 WIB

FWJ Indonesia Dorong Semua Unsur se Kota Tangerang Jaga Kondusifitas dan Sinergitas

15 Februari 2025 - 13:28 WIB

MUI Tangsel Gelar Pengajian Kitab Kuning, Dihadiri Wali Kota dan Wakil Wali Kota

15 Februari 2025 - 12:58 WIB

PGRI Kabupaten Ciamis Gelar Seminar Pendidikan “PENDIDIKAN BERMUTU UNTUK SEMUA

15 Februari 2025 - 12:31 WIB

Gerak Cepat Sat Reskrim Polres Tangsel dan Polsek Cisauk Amankan Pelaku Pengancaman Dengan Sajam, Keduanya Kini Ditetapkan Tersangka dan Ditahan

15 Februari 2025 - 12:20 WIB

Trending di News